Wednesday, November 30, 2011

Rahasia Cantik Lady Gaga: Orgasme dan Bayam

VIVAnews - Terlepas penampilannya yang nyeleneh, Lady Gaga sangat mengagungkan kecantikan alami. Mengabaikan bujukan krim-krim modern berbahan kimia, ia lebih memilih cara natural mempertahankan kehalusan kulitnya. 

Dalam wawancara di Majalah Elle edisi terbaru, Gaga tanpa basa-basi membeberkan rahasia kecantikan kulitnya yang tanpa cela. "Orgasme, semakin sering orgasme, dan bayam," kata penyanyi 25 tahun itu, seperti dikutip dari laman harian Daily Mail. 

Selain kepuasan bercinta dan konsumsi bayam, Gaga juga mengaku memiliki kebiasaan menenggak minuman vegetarian yang mengandung banyak serat. Namun katanya, minuman sehat ini hanya memainkan faktor kecil dalam perawatan kulitnya.  

Menurut dr Gloria G Bramer, seorang seksolog, hubungan seksual bisa mencegah penuaan dini. "Orgasme adalah salah satu hal penting bagi kesehatan tubuh dan kecantikan kulit. Dari sudut pandang seorang seksolog, orgasme sebaiknya dimasukan dalam kegiatan rutin seperti sikat gigi dan mandi," katanya, seperti dikutip dari laman Real Beauty.

Bramer mengungkapkan, bercinta melancarkan sirkulasi darah dalam tubuh. Artinya kulit mendapat asupan oksigen dengan baik melalui aliran darah. Itulah yang membuat kulit terlihat segar dan bersinar. Bahkan, jerawat pun sirna.
Menunda Keriput
Produksi kolagen, protein alami yang berperan dalam elastisitas kulit, juga dapat ditingkatkan dengan bercinta. Dengan begitu, Anda bisa menunda munculnya keriput dan noda hitam yang sering muncul karena penuaan. Dan, wajah pun terlihat awet muda.

Fungsi bercinta seperti olahraga yaitu melatih otot, mengurangi level hormon stres dan menyimbangkannya. Hasilnya adalah tubuh lebih sehat karena asupan oksigen yang cukup dalam darah juga mampu meluruhkan racun tubuh.

Sementara bayam mengandung beta karoten yaitu antioksidan tinggi yang membantu kulit melakukan peremajaan sel dan memperlambat sel kanker.

Sayuran berwarna hijau tua tersebut sangat membantu mencerahkan kulit. Bayam juga kaya akan lutein, serat kalium, dan folat, yang membantu perbaikan DNA untuk mengembalikan sel-sel kulit yang rusak oleh sinar matahari, dan membantu menjaga kulit dari kanker. (ren)

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...